Senin, 11 April 2016

Cara Mengetahui Kepribadian Seseorang Lewat Tulisan Tangan

Cara Mengetahui Kepribadian Seseorang Lewat Tulisan Tangan

Karakter seseorang memang sangat beragam, mulai dari periang, pemarah, dan sebagainya. Mungkin hal inilah yang dilirik oleh beberapa peneliti sejak dahulu kala. Peneliti dari zaman dahulu kala sudah mengembangkan penelitian mengenai pembacaan karakter seseorang.
Sebut saja membaca karakter melalui raut wajah, cara berjalan seseorang, cara buang air besar seseorang (lho?!) dan sebagainya. Termasuk membaca pola tulisan tangan seseorang. Sudah banyak yang mengembangkan penelitian mengenai hal ini. Pola membaca karakter melalui tulisan tangan ini dikenal sebagai Graphology. Dan saat ini sudah banyak penggunaan dari Graphology dimulai dari deteksi kebohongan, digunakan pada terdakwa kasus kriminal, dan lain sebagainya.
Lalu bagaimana cara kita sebagai orang awam yang ingin mengetahui juga cara untuk membaca karakter seseorang lewat tulisan tangan?

Yang pertama Yaitu :


Melihat dari Margin
Margin adalah jarak antara tepi daerah pengetikan dengan tepi halaman kertas. Margin ada beberapa macam, ada Full Margin/Justified, Align Left, Align Right, dan No Margin. Margin merupakan salah satu trik yang dapat dipakai untuk melihat karakter seseorang. Berikut beberapa karakter berdasarkan Marginnya.

  • Full Margin

Yang dimaksud dengan Full Marginadalah jenis tulisan yang memiliki jarak yang sangat jelas dengan tepi-tepi kertas. Jenis tulisan ini juga memiliki jarak antar baris yang cukup terlihat pula. Selain terdapat jarak yang jelas, pada kelompok pertama, tulisan yang dihasilkan merupakan tulisan yang rata kanan dan kiri. Orang dengan tipe tulisan seperti ini adalah seseorang yang introvert atau cenderung tertutup. Orang-orang dengan tulisan ini cenderung menyendiri, agak pendiam dan memiliki kecenderungan untuk menjaga jarak dengan orang lain, terlebih dengan orang yang baru dikenalnya.

  • Align Left

Tulisan Left Marginadalah tulisan yang biasanya memiliki jarak pada tepi kanan kertas. Orang-orang dengan jenis tulisan ini biasanya merupakan orang-orang yang memiliki ketakutan akan masa depan, sehingga Ia tidak berani untuk meneruskan tulisannya sampai ujung kertas meskipun dirinya tahu bahwa tempat kosong tersebut masih bisa diisi untuk beberapa kata lagi. Orang-orang dengan jenis tulisan seperti ini biasanya pernah mengalami kegagalan di masa lalunya dan kurang memiliki kepercayaan diri (minder).

  • Align Right

Karakter ketiga adalah kelompok tulisan yang lebih menjorok ke dalam. Tulisan memiliki jarak dari tepi kiri kertas. Orang dengan karakter seperti ini adalah seseorang yang biasanya memiliki beban pada masa lalunya, sehingga dirinya cenderung melompati apa yang ada didepannya.

  • No Margin

No Marginberarti tulisan yang dihasilkan cenderung mepet-mepet dengan tepi-tepi kertas sehingga membuat kertas penuh dengan tulisan tangannya. Seseorang dengan jenis tulisan ini biasanya adalah seseorang yang sangat bertanggung jawab. Dirinya mampu menyelesaikan tugas-tugas yang diserahkannya. Namun, sisi negatif dari orang dengan jenis tulisan ini adalah dirinya cenderung mengerjakan tugas-tugas yang diserahkan kepadanya dengan caranya sendiri, yang dia anggap benar. Mereka cenderung tidak berkompromi dalam penyelesaian masalah. Orang dengan karakter seperti ini bisa muncul, kemungkinan dikarenakan oleh penyerahan tanggung jawab yang besar ketika dirinya masih dalam usia dini.

Trick yang kedua yaitu:


  • Melihat dari Tekanan

Penekanan dalam teknik menulis juga dapat digunakan untuk melihat karakter seseorang. Berikut beberapa karakter berdasarkan penekanan penulisannya.

  • Tekanan Kuat

Orang yang tulisannya tebal hingga menimbulkan bekas coretan dibalik kertas biasanya mereka memiliki emosional yang tinggi. Terlalu mendalami perasaan mereka baik itu bahagia atau sakit hati. Mereka menyerap segala suatu seperti spon. Biasanya mereka juga memiliki selera yang tinggi. Tegas dan memiliki keinginan yang kuat bahkan cenderung memaksakan orang lain untuk menuruti kemauan meraka. Makanya tak jarang orang yang memiliki tekanan tulisan seperti ini biasanya kaku susah menyesuaikan diri dalam pergaulan.

  • Tekanan Lemah

Tulisan yang memiliki tekanan halus mencerminkan kepribadian yang tenang dan santai. Mereka lebih bertoleransi pengertian sulit mengambil keputusan dan biasanya mudah terpengaruh

Trick yang Ketiga ialah :

Melihat dari Ukuran
Ukuran tulisan seseorang bisa juga digunakan sebagai penentu karakter seseorang. Berikut beberapa karakter seseorang berdasarkan ukuran tulisan yang digunakan.

  • Tulisan Besar

Orang yang menulis dengan ukuran tulisan yang besar biasanya cenderung suka diperhatikan selalu ingin tampil didepan dan ingin didengarkan.

  • Tulisan Kecil

Orang yang menulis dengan ukuran kecil biasanya lebih memperhatikan detail introspektif cenderung lebih pendiam dan mandiri

Trick yang keempat yaitu :

Melihat dari Kemiringan
Kebiasaan seseorang dengan kemiringan tulisannya juga bisa digunakan untuk melihat karakter orang tersebut. Berikut beberapa karakter seseorang berdasarkan kemiringan tulisannya.

  • Miring ke kanan

Orang dengan tulisan seperti ini biasanya memiliki karakter yang impulsif emosional aktif suka bergaul ramah menyukai tantangan lebih terbuka (ekstrovert) dan ekspresif.

  • Miring ke kiri

Jenis tulisan seperti ini biasanya penulisnya bersikap menutup diri (introvert). Lebih protektif selalu berpikir logis dan mencerminkan sifat seseoarang yang lebih menarik diri.

  • Tegak lurus

Orang yang memiliki tulisan tegak lurus mencerminkan seseorang yang bisa mengontrol diri dan bisa menahan.

Bagaimana dengan artikel ini , bila ada yang kurang silahkan di komen dan akan direfisi lalu jangan lupa share kalau artikel ini menarik

 

Ad Placement